Insights Knowledge [IK] - Sudah memasuki bulan Nopemver 2023, sejumlah wilayah di Indonesia masih dilanda cuaca panas terik hingga melebihi 38 derajat Celsius, padahal Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) diperkirakan suhu menurun mulai November ini.
Berdasarkan laporan suhu maksimum harian di Indonesia yang dirilis melalui akun Instagram resmi BMKG (@infobmkg), hingga hari terakhir Oktober 2023 Kertajati, Majalengka, Jawa Barat, menjadi kota terpanas di Indonesia dengan catatan suhu tertinggi 38,4 derajat Celsius.
Sementara itu, Lampung Selatan menjadi wilayah terpanas kedua di Indonesia. Stasiun Meteorologi Radin Inten II mencatat, suhu tertinggi wilayah tersebut adalah 38,2 derajat Celsius.
Sedangkan, posisi ketiga kota terpanas di Indonesia diduduki oleh wilayah Tangerang Selatan dengan suhu maksimal 37,4 derajat Celsius. Angka tersebut berdasarkan catatan Balai Besar Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Wilayah II di Tangerang Selatan.
Kapan Musim Hujan di Majalengka?
Mengutip pernyataan BMKG, "Musim Hujan di Majalengka Diprediksi Terlambat".BMKG memprediksi awal musim hujan pada tahun ini di wilayah Kabupaten Majalengka terlambat dibanding biasanya. Bahkan, keterlambatan itu diperkirakan mencapai satu hingga dua dasarian atau 10 – 20 hari, sehingga diprediksi wilayah Majalengka baru memasuki musim hujan mulai November 2023.
Mengutip prakiraan cuaca dari MSN, bahwa di Musim HujanMajalengka dimulai dari tanggal 13 Nopember 2023. Berikut adalah tabel prakiraan cuaca bulan Nopember 2023.
Tabel Prakiraan Hujan di Majalengka bulan Nopember 2023 Sumber: MSN Klik untuk memperbesar |